5 Akibat Mengganti Air Radiator Dengan Air Keran Atau Air Mineral yang Perlu Dipahami

News picture 5 Akibat Mengganti Air Radiator Dengan Air Keran Atau Air Mineral yang Perlu Dipahami
date_range 2024-02-22
schedule 13:25:03
5 Akibat Mengganti Air Radiator Dengan Air Keran Atau Air Mineral yang Perlu Dipahami

JBA Indonesia - Air radiator atau yang juga sering disebut dengan water cooling system adalah salah satu elemen penting yang berfungsi untuk mendinginkan mesin agar tidak terjadi overheat. Pada umumnya para produsen mobil telah langsung memberikan water coolant pada setiap produk yang telah dibuatnya.

Hal ini terjadi karena setiap produsen mobil mempunyai tingkat konsentrat yang berbeda-beda sehingga perlu untuk menyesuaikan sesuai dengan buku manual yang telah diberikan. Cairan ini pun perlu untuk diganti secara berkala. Sebab, kemampuannya dalam mengikat panas akan mengalami penurunan seiring berjalannya waktu, serta untuk menghindari terjadinya korosi.

Baca Juga: Tips Cek Mobil Pribadi Usai Perjalanan Panjang Mudik

Meski begitu, masih saja banyak masyarakat yang masih salah kaprah dalam mengisi atau menambahkan air radiator, dan menggantinya menggunakan air minum kemasan atau air mineral. Bukan hanya itu saja, terkadang masih sering ditemukan air radiator digantikan dengan air keran atau mineral.

Lalu apa efeknya jika mengganti cairan ini dengan kedua air tersebut? Berikut ini adalah penjelasannya.

Akibat Mengganti Air Radiator Dengan Air Keran Atau Air Mineral

1. Pembentukan Kerak dan Endapan

Air keran atau air mineral mengandung kalsium dan magnesium yang dapat mengendap pada bagian dalam sistem pendingin radiator. Akumulasi kerak dan endapan ini menyebabkan penyumbatan pada saluran radiator dan berbagai komponen lainnya, yang pada akhirnya mengganggu aliran cairan pendingin dan meningkatkan risiko overheating pada mesin.

2. Korosi

Air keran atau air mineral juga mengandung zat-zat yang dapat menyebabkan korosi pada bagian dalam sistem pendingin. Korosi dapat merusak komponen-komponen radiator dan mesin lainnya, yang tentunya dapat memperpendek umur pakai komponen.

3. Penurunan Efisiensi Pendinginan

Air keran atau air mineral tidak dirancang khusus untuk digunakan sebagai cairan pendingin pada radiator. Oleh karena itu, penggunaannya dapat mengurangi efisiensi sistem pendinginan secara keseluruhan. Hal ini dapat menyebabkan suhu mesin naik dan meningkatkan risiko kerusakan pada mesin.

4. Meningkatkan Risiko Kebocoran

Air keran atau air mineral tidak memiliki sifat antifreeze seperti cairan pendingin khusus radiator. Pada kondisi suhu yang rendah, air dalam sistem pendingin dapat membeku dan menyebabkan kerusakan pada komponen radiator akibat tekanan yang meningkat. Selain itu, air keran atau air mineral juga tidak memiliki sifat pelumas yang cukup untuk mencegah kebocoran pada sistem pendingin.

5. Membuat Suhu Mesin Menjadi Tidak Stabil

Pemakaian air keran atau air mineral dapat mengubah sifat termal cairan pendingin, yang tentunya dapat membuat suhu mesin tidak stabil. Jika suhu mesin tidak stabil, maka hal ini akan meningkatkan risiko kerusakan akibat perbedaan suhu yang ekstrem.

Baca Juga: Tips Mengatasi Stres Ketika Macet Saat Arus Balik Lebaran

Apabila hal ini terus dibiarkan terjadi hingga semakin parah, akan membuat sistem pendinginan mesin tidak bekerja secara optimal, sehingga mesin mengalami overheating. Kondisi ini akan memaksa Anda untuk turun mesin karena beberapa komponen mesin mengalami kerusakan, dan untuk memperbaikinya memakan biaya yang tidak sedikit jumlahnya.

Karena itu, segera konsultasikan kepada bengkel langganan Anda mengenai cairan radiator coolant yang digunakan sebagai standar spesifikasi mobil Anda agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Bagi Anda yang sedang mencari kendaraan baru atau hendak menitipkan kendaraan, JBA Indonesia menyediakan layanan lelang mobil dan lelang motor yang dapat menjadi solusi ideal. Mengikuti lelang kendaraan di JBA Indonesia akan membuka peluang bagi Anda untuk menjual, atau menemukan kendaraan berkualitas dengan harga yang bersaing.

Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan kendaraan impian Anda melalui lelang mobil JBA Indonesia! Segera kunjungi situs kami sekarang dan temukan beragam pilihan mobil berkualitas yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Artikel Terkait

date_range 2024-04-05
schedule 09:08:33
5 Fungsi Talang Air Mobil yang Tidak Hanya untuk Dekorasi

Menurut Anda, apa saja...

Baca Selengkapnya
date_range 2024-01-18
schedule 11:16:48
3 Perbedaan Air Aki Merah dan Biru untuk Mobil

Dalam dunia otomotif,...

Baca Selengkapnya
date_range 2024-01-10
schedule 09:39:47
Ciri-Ciri Air Radiator Motor Habis yang Perlu Diketahui

Air radiator motor yang...

Baca Selengkapnya
News author picture PT JBA Indonesia

PT JBA Indonesia

PT JBA Indonesia adalah balai lelang otomotif tepercaya dengan menyediakan berbagai macam pilihan kendaraan bekas. Tiap minggunya, JBA berhasil melelang lebih dari 1000 unit kendaraan untuk para pelanggan JBA.

Selamat Datang di website JBA Indonesia Perkenalkan diri Anda sebelum memulai chat.
Whatsapp